Madura Adventure Part 1

By 3:45 PM

sebenernya petualangan ke pulau madura ini sudah lama banget, cuma belum ditulis alias lupa buat untuk nulis, kebetulan lagi bongkar-bongkar komputer eh nemu foto2 waktu di madura ya udah jadi flashback lagi dan kenangan itu kayaknya enak deh kalau ditulis terus di share ke temen-temen dalam bentuk cerita.

pertama obenkz berangkat madura naik motor boncengan berdua sama teman jam 7 pagi dari surabaya menuju ke pamekasan, karena singkat cerita obenkz dapat info kalau di madura terutama di pamekasan ada festival, dan akhirnya jam 9 sampai juga di pamekasan dan ternyata bener banget suasanannya ramai karena disana lagi ada festival sapi sonok, yaitu festival yang diselenggarakan sehari sebelum bull race atau yang akrab disebut karapan sapi.

sapi sonok ini festival yang melibatkan sapi betina yang didandani dengan berbagai macam aksesoris kemudian berjalan mengikuti rute dan seirama dengan lagu yang mengiringi, karena penilaian juga meliputi keanggunan sapi tersebut waktu berjalan, waktu sapi sonok ini berlangsung banyak sekali pedagang hilir mudik disini, saking ramainya obenkz bingung untuk mencari kawan dari sebuah komunitas backpacker, tapi karena beberapa teman ada yang dari luar negri dan memiliki fisik yang berbeda dengan biasanya kita atau yang biasa disebut dengan bule akhirnya obenkz ketemu dengan kawan2 backpacker yang terus berdatangan sehingga jumlah kita lumayan banyak.

lucunya pulau madura termasuk pulau yang bisa kita sebut agak terpencil dan jarang dikunjungi walaupun pulau ini berdekatan dengan surabaya, karena pulau ini jarang ada tamu asing apalagi luar negri jadilah kita agak mencolok disana sehingga pemerintah madura seperti melihat peluang untuk promosi gratis pariwisata kepada kita-kita apalagi kita datang juga bareng turis luar negri, jadilah kita diberi tempat duduk dan tenda supaya tidak kepanasan, dan uniknya lagi beliau bilang untuk menjadi tamu di acara malam harinya yaitu semalam di madura, dan kita boleh tinggal di pendoponya atau guest house milik pemerintah.

 nah itu kita lagi ngisi formulir buat didata sama mereka siapa aja tamunya, berasal darimana dan sedikit ramah tamah dengan wartawan setempat



malamnya kita bareng-bareng melihat acara semalam di madura, dimana yang menyaksikannya ruame banget... acara ini semacam pentas kesenian, ini nih penampakannya



selain itu saya juga sempat mencicipi beberapa kuliner sekitar seperti sate lalat, mungkin ntar obenkz bikinin postingan yang lengkap ya lain kali soal sate lalat ini, soalnya waktu itu gak sempat foto penampakan makanannya berhubung perut udah kelaperan begitu melihat makanan langsung lupa daratan, tapi ada foto saat masih kelaparan dan belum lupa daratan, ini dia....
sekedar informasi, sate lalat ini bukanlah serangga lalat yang disate, melainkan sate ayam, kambing, kelinci yang dipotong kecil - kecil seukuran lalat, hehehe kalau penasaran cari aja di pamekasan dekat alun-alunnya dan gedung bupatinya, bukanya malam kalau susah gak nemu - nemu coba tanya penduduk setempat.

kemudian besoknya kita ada semacam pertemuan di gedung dengan bapak bupati pamekasan yang diliput media lokal setempat dan ada acara yang obenkz tunggu-tunggu yaitu Breakfast....



hehehehhe... terus diakhiri dengan foto-foto tentunya.
udah serasa tamu negara, dan hari mulai siang kitapun lanjut untuk melihat karapan sapi piala presiden yang diselenggarakan setahun sekali di pulau madura, dan ini merupakan festival karapan sapi terbesar di madura.

karena hadiah festival ini tidak main - main besarnya, dan di ikuti peserta yang profesional, mereka mempunyai sapi yang sehat dan kuat, mereka juga menginvestasikan uangnya untuk sapi ini hingga jutaan bahkan ratusan, untuk beli obat, jamunya, perawatan dan pijitnya, gak heran kalau kadang bisa terjadi persaingan sengit diantara peserta, dan ajang ini kadang juga termasuk ajang judi, banyak diluar arena orang berseliweran memegang kertas peserta untuk dipasangi taruhan.


dan ini foto beberapa ibu - ibu yang bukan sapi tentunya sedang berusaha memfoto sapi yang berlomba.. ah mainstream banget, obenkz coba mengabadikan moment orang yang sedang mengabadikan moment lebih keren kayaknya, sebenarnya obenkz mau ambil foto yang bagus, tapi tidak memungkinkan karena saking ramaianya dan desakan ibu - ibu hore tersebut, maunya sih foto sapi yang sedang berlomba di ujung garis finish, tapi obenkz urungkan karena selain harus mempunyai skill fotografi tingkat dewa, juga harus gesit untuk menghindari sapi yang masuk garis finish.

nah petualangan berikutnya yaitu ke pamekasan, bersambung ke postingan berikutnya.



You Might Also Like

0 comments